Maret '06
Waktu pada saat
Wajah sumringah yang tampak;
Senyum selalu terkulum:
Sinar mata penuh binar
Masih terpatri di dalam hati
Terkenang pada saat
waktu kita berjalan
Matahari tak mampu gantikan
Mendung yang menggantung:
sendu bagaikan hantu,menjelma di antara tawa
Kurung batang telah tiba
Liang kubur mulai menganga
Merampas semua segala
Yang masih terpatri di dalam hati
Ciputat, Maret 2006
Malam-malam
Malam tak pernah membiarkan tawaku lepas
Mimpi yak bisa memberiku jawab
“Kena tanggung” Ucapmu saat itu
Angin malam membawa desah
Dalam angan nafasku memburu
“Awas, hati-hati!” Kau mengingatkan
Gelap menghilang dalam pandang
Waktu berjalan lambat di sini
hanya rintihan yang keluar kali ini
“Aaaaaahh…”
Ciputat,Maret 2006
Mimpi sunyi
Sunyi mengiringku pada mimpi
Membawaku ke tempat penuh damba
Di atas bukit hamparan bunga
Berhias kupu-kupu menari
Matahari membuatku terjaga
Dari khayal yang menghianati
Membenamkan segala ambisi
Beserta asa yang tersisa
Di sudut pagi
Di antara kicau burung yang bercicit
Ada senyum yang menyadarkanku
Menggoda segala yang terjaga
Ciputat,Maret 2006
Asa Putus Asa
Ketulusan bukan tanpa tujuan
Tujuanlah yang menghadirkan ketulusan
Rasa suka pasti beserta duka
Karna duka yang mengadakan suka
Tujuanku adalah suka maka aku tulus dalam duka
Manusia hanyalah makhluk
Mengenal segala dalam bentuk
Manusiawi bila mengharap cinta
Terwujud dalam rupa
Ciputat, Maret 2006
Siapa
Biarkan aku mengenal tanpa dikenal, karena
Sebuah nama hanya menjadi kerangkeng dari
kebebasan
dengan nama seseorang menjadi terkurung
dalam wajah kecil dan terbatas
Cukuplah aku dikenal sebagai manusia
walau apapun sebutannya
Ciputat, Maret 2006
Currently have 0 komentar: